Computer Articles And Tutorial

Konsep teori & urgensi Web SEO



93% orang menggunakan search engine untuk mencari informasi
Hasil survey langsung kepada pengguna search engine, ternyata:
87% pengunjung website datang dari halaman 1”
Artinya jika website Anda tidak muncul di halaman 1 di search engine untuk keyword produk yang Anda jual, maka Anda kehilangan 87% calon prospek yang potensial, dan mereka tidak akan pernah melihat produk Anda walaupun produk tersebut sangat mereka butuhkan.
75% pengunjung tidak pernah melihat lebih dari halaman 4”
Artinya jika website Anda tidak muncul di 4 halaman awal dari search engine, maka Anda kehilangan 96.75% calon prospek yang masih potensial.

Hasil survey AOL tahun 2006
Untuk mengetahui cara kerja seo kita harus tahu cara kerja seach engine
-search engine mencari informasi di internet berdasarkan kata kunci atau frase tertentu (crawler)
-search engine membuat indeks hasil temuannya tersebut, dan dimana mereka menemukanny
-indeks tersebut dikumpulkan dalam databases, dan menampilkan hasil pencarian oleh pengguna

Search Optimization (SEO)
sebuah proses dengan melakukan desain atau modifikasi website untuk meningkatkan peringkat pada halaman hasil pencarian di search engine.

PageRank
PageRank adalah metode Google untuk mengukur seberapa penting suatu halaman web.
Untuk menyesuaikan hasil sehingga situs web yang dianggap lebih "penting" akan muncul di
halaman hasil pencarian yang sesuai (Riding & Shishigin 2002)

Website visibility
kemudahan search engine crawler dalam menemukan dan mengindeks halaman tertentu pada web.
Jika web dengan visibility rendah = sulit ditemukan
Isi yang berkualitas, penggunaan metatags, dan menghindari penggunaan frame, flash, dan grafis yang tidak berlebihan merupakan elemen-elemen penting untuk meningkatkan website visibility

di bagi menjadi empat kategori yaitu elemen yang wajib disertakan (“Essentials”), boleh ditambahkan (“Extras”), sebaiknya dihindari (“Cautions”) dan harus dihindari (“Dangers”). Gambar 2 menunjukkan model Visser untuk website visibility.

Metode pendekatan, SEO Malaga (2007)

1. Indexing merupakan proses untuk membuat sebuah situs ditambahkan dalam search engine
mendaftarkan URL sitemap pada Google Webmaster Tool.
Submit blog atau situs ke Search Engine (Google, Yahoo, Bing).
Submit sitemap.
Submit blog ke directory.
Dengan menambahkan link menuju website baru tersebut pada website yang sudah terindeks oleh Google atau pada website yang memiliki PageRank yang tinggi


2. Onpage
Pada fase ini akan dilakukan desain ulang halaman web terhadap elemen-elemen yang menyangkut
website visibility untuk meningkatkan visibilitas web pada search engine.
Title Optimization
harus singkat tetapi cukup deskriptif dalam menjelaskan isi situs web kepada pengunjung.
Meta tags Optimizatio
Meta tags terdiri dari meta data yang menjelaskan tentang konten web, diantaranya meta keywords, description, author, robots,
Headings
digunakan untuk menyajikan struktur pada halaman bagi pengguna.( H1, H2, H3, H4, H5, H6,)
Keyword Density
Memaksimalkan postingan blog, seperti judul dan kata kunci postingan
Penggunaan teks bercetak tebal, miring, garis bawah, dsb.
Penggunaan tag alt pada setiap gambar.
Template Optimization
Memaksimalkan template blog, seperti kecepatan dalam mengaksesnya

3. Backlink
menjadi aktor utama dalam indexing dimana search engine spiders akan mengikuti link untuk menemukan halaman website baru.
Menulis artikel pada website lain dan menyertakan link menuju web kita
Meletakkan link pada signature di forum
Memposting artikel ke social network (Facebook, witter,dll)
Berkomentar /chatbox di situs lain.
Gabung diforum atau komunitas sealirant
Submit ke situs social bookmarking.

Web traffic
Untuk mengetahui data web traffic digunakan software dari Google Analytics (https://www.google.com/analytics). Google Analytics akan mencatat trafik situs web dari sebuah script yang ditambahkan ke dalam web kia

Kesimpulan
Seo merupakan hal terpenting untuk memaksimalkan Web/blog dalam rangka penyebaran informasi yang kita miliki supaya benar-benar tersampaikan kepada yang membutuhkan.
Dalam rangka Mengoptimalkan SEO, web/blog harus memenuhi syarat visibility supaya kemudahan search engine crawler dalam menemukan dan mengindeks halaman tertentu pada web.
Pendekan dalam SEO menggunakan tiga cara yaitu:
a. Indexing adalah mendaftarkan web/blog kita ke jaringan luar
b. Onpage adalah melakukan modifikasi didalam untuk memenuhi web visibility
c. Backlink adalah Meninggalkan link kita ke web/blog lain
Untuk menganalisi perkembanga SEO pada web/blog bisa menggunakan google analytics dengan memasukkan scrip pada blog kita?

Baca juga tentang istilah-istilah dalam SEO

Referensi
Riding C, Shishigin M. 2002. PageRan Uncovered.
http://www.voelspriet2.nl/PageRank.pdf [September 2011].
Malaga RA. 2007. The Value of Search Engine Optimization: An Action Research Project at a New E-commerce site. http://www.infoscijournals. com/downloadPDF/pdf/ITJ3781 _VFGCcRSMTQ.pdf [September 2011].
Google. 2008. Google’s Search Engine Optimization Starter Guide Ver.1.1. http://www.google.com/webmasters/docs /search-engine-optimization-starterguide. pdf [September 2011].













Responses

1 Respones to "Konsep teori & urgensi Web SEO"

Anonim mengatakan...

Hey! I just wish to give an enormous thumbs up for the good data you’ve
got right here on this post. I can be coming back to your blog
for more soon.

My blog post ... seohyun we got married ep 51 eng sub


6 Juni 2013 pukul 13.43

Posting Komentar